Solusi Terbaik dalam Mengatasi Downtime Website

March 18, 2025

Solusi Terbaik dalam Mengatasi Downtime Website
Share Article

Downtime website adalah waktu henti. Secara umum, downtime / web down berarti sebuah kondisi di mana sistem website Anda secara keseluruhan tidak dapat diakses secara online. Hal ini disebabkan saat downtime, sistem, layanan, dan server hosting tidak berfungsi dalam periode tertentu. Waktu henti downtime ini, dapat berdampak pada efisiensi keuangan, keamanan hukum, dan produktivitas bisnis. Lebih lanjut tentang downtime, macam-macam downtime, cara cek, dan solusinya akan dibahas dalam artikel ini.

Apa itu Planned dan Unplanned Downtime?

Downtime sebagai waktu henti sangat merugikan bisnis. Terutama jika Anda merupakan pebisnis dengan e-commerce atau manufaktur. Seperti Amazon yang mengalami kerugian langsung sekitar $5 juta untuk setiap jam downtime. Selain itu, reputasi Anda di hadapan kustomer pun akan dipertaruhkan. Ada 2 jenis downtime berdasarkan tingkat keparahannya:

1. Planned Downtime

Planned downtime adalah downtime yang direncanakan. Dalam manufaktur, planned downtime biasanya dilakukan sebulan sekali untuk memelihara dan upgrade mesin, atau perubahan konfigurasi. Meskipun downtime terkesan merugikan bisnis, tetapi planned downtime justru mencegah bisnis Anda dari kerugian yang lebih besar secara mendadak. Karena, planned downtime adalah upaya bisnis untuk tetap sadar melakukan perbaikan, pengecekan, dan menjaga kualitas produksi. Sehingga, reputasi bisnis tidak jatuh. Ia direncanakan dan diinformasikan kepada user terlebih dahulu.

2. Unplanned Downtime

Jika planned downtime adalah downtime yang terencana dan terinformasi sebelum dilakukan, maka unplanned downtime justru sebaliknya. Ada hal-hal eksternal yang tidak dapat dikontrol oleh para pelaku bisnis. Antara lain, pemadaman listrik, bencana alam, dan cyber attack. Ini juga termasuk kegagalan sistem yang tidak terduga lainnya pada website bisnis.

Cara Cek Downtime Website Bisnis

Berikut beberapa alternatif gratis yang dapat digunakan untuk cek downtime website bisnis Anda.

1. Is it Down

Kunjungi isitdown.us. Website untuk cek downtime ini sudah dipercaya oleh banyak pengguna. Ikuti cara penggunaannya berikut:

Buka situs isitdown.us Lalu, ketik URL website Anda pada kolom yang sudah tersedia Klik ‘Is it down’ Tunggu beberapa saat hingga hasil analisis downtime yang akurat muncul

2. Website Planet

Website gratis untuk cek website downtime selanjutnya adalah websiteplanet.com. Website ini akan memungkinkan Anda untuk mengetahui gangguan yang terjadi pada website bisnis. Cek panduannya:

Kunjungi situs https://websiteplanet.com. Klik ‘Check’ Terakhir, tunggu beberapa saat hingga hasil downtime tertampil di layar Anda.

3.Site 24x7

Site24x7 dapat memantau 60+ lokasi berbeda. Site 24x7 membantu Anda memahami berapa total waktu response, resolve DNS, dan terhubung, serta waktu byte pertama dan byte terakhir pada downtime situs bisnis Anda. Berikut cara cek website downtime menggunakan Site24x7:

Kunjungi Site24x7 Isi URL website atau nama domain Anda Klik ‘Test Now’ Informasi grafik dan tabel downtime akan tertampil.

Solusi Pembuatan Website Anti-Downtime untuk Bisnis

Cara mengatasi server down bukanlah aktivitas yang tepat. Namun, solusi pembuatan website anti-downtime itulah yang seharusnya dari awal dipikirkan matang oleh para pelaku bisnis. Lalu, bagaimana cara awal yang harus Anda lakukan?

Pastikan Hosting dan Software Anda Aman Cara membuat website aman dari downtime yang pertama adalah memastikan bahwa Anda menggunakan layanan hosting yang aman. Hosting web adalah fondasi kekuatan website bisnis Anda. Pastikan semua lapisan server hosting aman sehingga hosting yang Anda terima pun terenskripsi. Begitu juga software yang akan digunakan. Pilihlah software dengan fitur pemantauan real-time dan teknologi keamanan terkini. Jika perlu, tambahkan firewall aplikasi web dan perlindungan terhadap serangan DDoS. Update Website secara Rutin Jadwalkan planned downtime jika memungkinkan. Namun lebih baik dari awal Anda tidak mengabaikan pemberitahuan untuk segera upgrade website secara rutin. Fitur-fitur baru dari developer website juga memungkinkan Anda mendapatkan upgrade secara fungsionalitas dan keamanan website. Sehingga, tidak ada celah yang mampu dieksploitasi oleh hacker. Batasi Percobaan Login Terakhir, waspadai BFA. Brute force attack (BFA) adalah metode yang biasa digunakan hacker dengan teknik komputasi. Tujuannya, untuk membobol keamanan website target. Hacker akan mencoba ribuan kombinasi username dan password sampai membobol dashboard website Anda. Cegahlah dengan membatasi jumlah percobaan login dari alamat IP tertentu dalam periode waktu tertentu.

Downtime dapat disebabkan oleh beberapa faktor, seperti error DNS, maintenance server, atau ulah hacker. Ceklah website bisnis Anda sesering mungkin. Website yang downtime dalam waktu yang lama akan menimbulkan masalah baru. Seperti masalah keamanan, traffic website menurun, atau kerugian bisnis. Jangan panik terlebih dahulu saat mengetahui downtime terjadi!

Jika Anda tidak menginginkan Downtime terjadi secara terus menerus pada website Anda, maka Anda dapat menyerahkan kepada jasa pembuatan website profesional. Hal ini karena mereka telah paham untuk dapat membuat webiste anti down-time. Selajan hal tersebut, Evetech Solution sebagai software house terbaik dikota solo, memiliki layanan jasa pembuatan website yang dapat menimalisir angka downtime. Tertarik untuk membuat website bebas downtime? Hubungi kami sekarang

Kamu mungkin juga suka

Mari Wujudkan Mimpi Anda!

Siap untuk meningkatkan kehadiran digital Anda? Hubungi kami
untuk mendiskusikan bagaimana Evetech Solution mengubah ide Anda menjadi realitas visual menawan yang mendorong hasil.