5 Perbedaan ERP On Premise dan ERP Cloud

October 25, 2024

5 Perbedaan ERP On Premise dan ERP Cloud
Share Article

Salah satu cara untuk mengotomatisasi proses bisnis adalah dengan menggunakan sistem ERP (Enterprise Resource Planning). Dengan sistem ini, maka perusahaan mengintegrasikan berbagai divisi seperti finance, sistem HR, ataupun sistem produksi dalam satu platform terpusat.

Namun, tahu Anda dalam menggunakan sistem ERP ternyata memiliki dua jenis yaitu sistem ERP on-premise dan sistem ERP Cloud computing. Lantas apa yang membedakan antara keduanya?

Yuk simak artikel dibawah ini !!.

Perbedaan ERP on-premise vs ERP Cloud Computing

Penggunaan software ERP di perusahaan tentunya menggunakan jenis yang berbeda seperti ERP on premise dan ERP Cloud Computing. Berikut adalah perbedaan mendasar dari 2 jenis tersebut:

1. Tempat Penyimpanan Data

Salah satu perbedaan utama antara ERP On-Premise vs Cloud adalah lokasi penyimpanan data. Pada ERP Cloud, data biasanya disimpan di server milik penyedia layanan ERP.

Pemilik bisnis bergantung pada penyedia untuk mengelola dan melindungi data, sehingga data dapat diakses dengan aman dari mana saja dan kapan saja melalui internet.

Sebaliknya, ERP On-Premise memungkinkan penyimpanan data dilakukan di server milik perusahaan sendiri, yang memberikan kendali penuh atas pengelolaan dan keamanan data serta layanan yang digunakan.

2. Cara Pengelolaann

Tak hanya itu saja, cara pengelolaan dua jenis ERP ini juga berbeda. Sehingga berbeda pula lah orang dalam menggunakan aplikasi ERP.

Pada ERP On-Premise, bisnis diberikan kendali penuh atas infrastruktur yang digunakan, sehingga perusahaan dapat memodifikasi sistem sesuai dengan kebutuhan bisnisnya.

Sebaliknya, panda Cloud ERP, kendali pengelolaan berada di tangan penyedia layanan ERP. Hal ini membatasi kemampuan bisnis untuk melakukan modifikasi, karena harus mengikuti aturan dan kebijakan yang ditetapkan oleh vendor.

3. Aksesibilitas

Perbedaan selanjutnya antara ERP On-Premise dan Cloud terletak pada aksesibilitas dan mobilitas. Sesuai dengan namanya, ERP Cloud Computing menyimpan data menggunakan koneksi internet, sehingga data dapat diakses secara real-time kapan saja dan di mana saja.

Berbeda dengan ERP On-Premise, yang mengharuskan sistem diakses melalui jaringan yang sama, sehingga pemilik bisnis memiliki keterbatasan dalam mengakses sistem dari jarak jauh.

4. Waktu Penerapan

Dengan menggunakan ERP cloud maka perusahaan hanya perlu untuk membiasakan penggunaan ERP. Hal itu karena proses konfigurasi, hosting dan pengembangan ERP semuanya telah dilakukan oleh jasa pembuatan ERP.

Namun, sebaliknya jika perusahaan Anda ingin menggunakan ERP On premise maka perusahaan anda memerlukan proses yang panjang. Terlebih anda harus menyiapkan tim untuk mengembangkan ERP secara mandiri. Tak hanya itu saja anda juga wajib menyiapkan infrastruktur secara mandiri seperti server, hingga hardware pendukung.

5. Total Biaya

Perbedaan biaya mempengaruhi implementasi ERP di perusahaan. ERP cloud biasanya memiliki biaya implementasi yang lebih terjangkau karena perusahaan tidak perlu membangun infrastruktur awal atau membeli lisensi perangkat lunak. Hal ini, karena seluruh kebutuhan tersebut telah ditangani oleh penyedia jasa pembuatan ERP.

Disisi lain, ERP on premise memerlukan investasi berupa hardware dan lisensi secara mandiri, sehingga investasi di awal cenderung lebih tinggi. Namun, biaya yang lebih tinggi ini memberikan keuntungan berupa kendali penuh atas sistem ERP yang diimplementasikan. Sehingga perusahaan tidak perlu menyisihkan anggaran tambahan untuk biaya berlangganan di masa mendatang.

Baca Juga: Cara Memilih Software ERP Yang Tepat Bagi Perusahaan

Jadi Sistem ERP (Enterprise Resource Planning) yang digunakan oleh perusahaan memiliki berbagai perbedaan, terutama dalam penerapan ERP on-premise dan ERP cloud computing. Oleh karena itu, pemahaman yang baik sangat diperlukan untuk membantu para pebisnis dalam mengotomatisasi proses bisnis mereka secara efektif.

Kami sebagai solusi ERP terbaik untuk perusahaan manufaktur, pabrik, serta perdagangan. Sehingga solusi yang ditawarkan oleh Evetech Solution dapat membantu dalam menyederhanakan proses bisnis kedalam satu platform.

Tak hanya itu saja, sistem ERP yang kami kembangkan dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis Anda. Sehingga ERP sistem yang nantinya di implementasikan pada industri Anda lebih efisien. Oleh karena itu, banyak perusahaan yang telah mempercayakan pembuatan ERP sistem kepada kami.

Dapatkan penawaran menarik dari kami, dengan menghubung tim marketing kami

You May also like

Let's Create Together!

Ready to boost your digital presence? Contact us to discuss how
Evetech Solution turns your ideas into captivating visual realities that drive results.